PADU PADAN CELANA UNTUK HARI RAYA A LA ZASKIA SUNGKAR

No comments
#Ngeblogburit Blibli

Ketika mendengar nama Zaskia Sungkar, yang pertama kali terlintas dalam benak saya adalah gaya berbusananya yang praktis, cenderung monokromatis, namun selalu dengan twist. Bukan hanya sekali dua kali Zaskia Sungkar tampil dengan outfit serba putih, hitam-putih, atau abu-putih. Demikian pula dengan rancangannya, selalu didominasi dengan palet warna monokrom. Meskipun begitu, koleksi label-label Zaskia Sungkar tidak pernah tampak membosankan.
Cutting yang tidak biasa, detail yang cantik, serta twist di sana-sini menjadikan rancangan Zaskia Sungkar selalu menjadi pilihan.

Ramadhan tahun ini, sebuah situs e-commerce ternama meluncurkan koleksi eksklusif Kia by Zaskia Sungkar khusus untuk para big fans of good life. Baju muslim modern rancangan Zaskia Sungkar pun semakin mudah didapatkan.

Menyambut hari raya di depan mata, saya akan memberikan empat rekomendasi padu padan dengan koleksi model baju muslim terbaru a la Zaskia Sungkar. Key item yang saya pilih untuk berbagai gaya di sini adalah Khansa Pants Off White dari Kia by Zaskia Sungkar, which is sesuai dengan suasana Idul Fitri yang identik dengan warna putih. Selain itu warna off white merupakan warna yang versatile, lebih wearable daripada warna briliant white yang cenderung cemlorot (cemerlang yang berlebihan-jawa). Celana putih, selain mudah dipadu-padankan juga dapat dikenakan di berbagai kesempatan baik formal maupun nonformal. Akan tetapi, Khansa Pants dari Kia by Zaskia Sungkar ini tidak sama persis dengan celana putih kebanyakan. Seperti yang saya sebut tadi, selalu ada twist. Khansa pants ini didesain sedemikian rupa sehingga terlihat simpel dan trendy dengan aksen garis abu-abu di bagian bawah. Dibuat dari material niagara sehingga nyaman dipakai dan bebas kusut selama lebaran.

Style 1 Casual Glam Pakai Kaftan

#Ngeblogburit Blibli

Gaya pertama untuk yang ingin tampil glamour namun tetap praktis. Padukan Khansa Pants dengan Naila Top berwarna abu-abu dari Kia by Zaskia Sungkar. Atasan satu ini merupakan blus berpotongan longgar yang bila dipakai akan terlihat seperti kaftan. Meskipun longgar, tidak akan kelihatan kedodoran karena ada ikat pinggang selftie di bagian pinggang. Aksen mutiara pada garis leher serta material satin dan sifon membuat Naila Top ini tampak mewah. Pasangkan dengan T-Strap sandal berhias beads untuk kesan glamor namun santai. Untuk jilbab, kenakan selendang sifon berwarna off white atau abu-abu untuk menyeimbangkan tampilan blus yang menjadi statement.

Padu padan gaya pertama ini cocok digunakan untuk acara open house atau halal bihalal bersama keluarga besar.

Style 2 Lady Like Dengan Outer Panjang

#Ngeblogburit Blibli

Bagi yang menyukai gaya elegan, padu padan kedua ini layak dipertimbangkan. Padankan Khansa Pants dengan Silmi Outer warna grey. Outerwear dari Kia by Zaskia Sungkar ini merupakan atasan panjang dengan bukaan resleting di bagian depan sehingga breastfeeding friendly dan dapat difungsikan sebagai luaran. Potongannya longgar dan panjang, sangat muslimah. Bahannya paduan satin dan brukat sehingga memunculkan kesan lady like bagi pemakainya. Dengan bawahan celana, tampilan tetap syar’i sekaligus bebas bergerak.

Kenakan hijab lace dengan model sederhana untuk memperkuat kesan elegan dan lady like. Sandal kelom berdesain unik dapat digunakan untuk tampilan berbeda. Atau pilih wedges berwarna senada untuk tampilan yang lebih bersahaja.

Style 3 Klasik Dengan Tunik

#Ngeblogburit Blibli

Bersilaturahmi ke rumah para kerabat atau tetangga di lingkungan sekitar tentu membutuhkan outfit yang desainnya simpel namun tidak membosankan, nyaman dipakai seharian, tidak banyak detail, dan tidak mudah kusut. Kita kan tidak ingin perhatian orang lebih tertuju pada baju yang kita kenakan daripada pada kita sendiri, kalau memakai baju berdesain aneh-aneh saat silaturrahmi. Kalau begitu kebutuhannya, pilih padanan Khansa Pants dengan Hilwah Tunik dari Kia by Zaskia Sungkar.

Hilwah Tunik ini merupakan atasan panjang berpotongan mullet (bagian depan dibuat melengkung lebih pendek daripada bagian ekor) di bagian bawah. Desainnya klasik, alias tidak lekang oleh zaman, alias tidak ikut tren manapun. Namun jauh dari kesan kuno karena motif geometris pada bagian badan. Material yang digunakan adalah crep, yang anti kusut dan nyaman dipakai seharian. Padankan saja dengan jilbab instan dan sandal flatform untuk kenyamanan ekstra, atau wedges untuk penampilan a la wanita mature.

Style 4 Stand Out Dengan Cape

#Ngeblogburit Blibli

Gaya keempat ini bagi yang ingin tampil mencuri perhatian pada acara reuni SMA atau halal-bihalal bersama komunitas. Pasangkan Khansa Pants dengan atasan berdesain unik seperti Faiqah Cape. Atasan ini berupa cape dengan bagian ekor sepanjang mata kaki. Bagian badan dibuat dari bahan crep sedangkan bagian ekor berbahan sifon yang terkesan jatuh saat dipakai berdiri dan akan melayang jika tertiup angin. Cantik sekali. Pakai jilbab yang sederhana untuk menyeimbangkan look keseluruhan. Untuk alas kaki bisa memilih chunky heels, sneaker, atau sandal berdetail cantik.

Kalau kamu suka style yang mana ? Atau punya ide padu-padan lain ? Share di sini ya, siapa tahu menginspirasi. ^_^


Notes : fashion item pada halaman ini tersedia di blibli.com

No comments

Halo, terimakasih sudah mampir di JurnalSaya. Satu komentar Anda sangat berarti bagi saya.
Semua komentar dimoderasi ya. Komentar yang berisi pesan pribadi akan saya anggap spam.
Oiya, tolong jangan tinggalkan link hidup di badan komentar. Kisskiss